Perbandingan Solar Panel Monokristalin dan Polikristalin

Hitung Kebutuhan Listrik Panel Surya

Hadirnya panel surya kini menjadi salah satu kebutuhan yang banyak dilirik. Cara Hitung Kebutuhan Listrik Panel Surya pun cukup sederhana, karena Anda hanya perlu mengetahui kebutuhan listrik bulananan yang dipakai. 

Bagaimana Cara Hitungnya?

Perhitungan solar panel sangat penting untuk memperkirakan berapa banyak kebutuhan jumlah panel surya yang akan dipasang di rumah atau fasilitas lain. Untuk melihat detail cara menghitung panel surya, Anda bisa mengikuti beberapa langkah ini:

1. Hitung Kebutuhan kW Harian

Sebagai contoh, Anda bisa menghitung lamanya sinar matahari secara maksimal. Hal ini berguna untuk mengetahui efektifitas sinar matahari mengenai panel surya.

2. Proses Konversi DC ke AC

Wajib untuk Anda ketahui, bahwa panel surya menghasilkan listrik DC atau searah. Sementara untuk rumah membutuhkan listrik AC atau bolak-balik. Oleh sebab itu, ketika proses konversi dari DC ke AC harus dilakukan konversi namun akan ada daya listrik sekitar 20% yang hilang pada saaat proses konversi.

Dengan demikian, setelah konversi hanya akan ada 80% daya listrik yang diterima oleh rumah. Ini merupakan salah satu hal penting dalam Hitung Kebutuhan Listrik Panel Surya. Daya 20% yang hilang ini terjadi karena untuk mengirimkan listrik saat berada pada kabel-kabel dan komponen-komponen kecil didalam mesin inverter. Maka, listrik yang dihasilkan panel surya tidak akan sepenuhnya dikirimkan ke rumah Anda.

Contoh lainnya, dalam satu hari apabila dihitung hanya 5 jam matahari terkena panel surya, maka ada 6 kW yang diperlukan untuk satu rumah. Sementara proses konversi dari DC ke AC akan menyisakan daya 80% saja, sehingga daya yang dibutuhkan rumah adalah sekitar 7 kW. 

Hitung Banyak Jumlah Panel Surya

Sebelum Anda hendak menghitung banyak panel surya yang dibutuhkan, maka perlu Anda ketahui terlebih dahulu rumus berikut :

  • 7,5 kW = 7.500 Watt
  • 500 Wp = 0,50 kW
  • 300 Wp = 0,30 kW
  • 250 Wp = 0,25 kW
  • 100 Wp = 0,10 kW

Jadi, jika rumah Anda perlu daya listrik sebesar 7,5 kW maka jumlah panel surya yang dibutuhkan dapat dihitung sebagai berikut : 

7.500 Watt : 500 Wp = 15 Buah Panel Surya

7.500 Watt : 300 Wp = 25 Buah Panel Surya

7.500 Watt : 250 Wp = 30 Buah Panel Surya

Semakin besar daya panel surya yang akan Anda pasang, maka jumlah panel surya akan semakin sedikit. Namun apabila Anda masih kesulitan dalam melakukan Hitung Kebutuhan Listrik Panel Surya, Atonergi dapat menjadi solusi terbaik untuk membantu Anda.

Atonergi merupakah perusahaan yang bergerak dibidang energi terbarukan. Tim Atonergi sudah berpengalaman dalam mengerjakan proyek pemasangan panel surya termasuk untuk membantu menghitung beragam kebutuhan panel surya yang Anda butuhkan.

PT. Reja Aton Energi (Atonergi)

Whatsapp : 082143507979
Instagram : @atonergi
Project : @atonergi_project
Facebook : Atonergi
Youtube : Atonergi Youtube