Beragam permasalahan menahun yang tak kunjung selesai terjadi pada sektor pertanian di Indonesia. Faktor permasalahan seperti permodalan, harga jual, minat anak muda yang rendah terhadap pertanian sampai kurang melek teknologi membuat sektor pertanian tidak bisa berkembang secara optimal.
Baru sekitar 30% petani yang melek terhadap teknologi padahal jika bisa mengikuti perkembangan zaman, permasalahan-permasalahan yang ada bisa berkurang atau bahkan bisa terselesaikan. Sebagai contoh adalah di Jepang. Sistem pertanian yang dikembangkan di jepang lebih modern sebab dari pihak pemerintah dan petani bisa bekerjasama untuk mengembangkan sektor pertanian.
Ketika di Jepang sudah menerapkan sistem pertanian modern yang terbukti bisa mempermudah pekerjaan para petani sedangkan beberapa di daerah Indonesia masih menggunakan alat-alat seperti pacul, parang dan arit.
Lantas bagaimana jika Indonesia bisa menerapkan metode pertanian modern? Kira-kira bagaimana dampaknya untuk Sektor Pertanian di Indonesia?
Apa itu Pertanian Modern?
Pertanian Modern adalah mengacu pada penggunaan teknologi canggih dan praktik inovatif dalam proses produksi pertanian untuk meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan keberlanjutan. Ini melibatkan penggunaan mesin otomatis, sistem irigasi pertanian, bioteknologi, dan metode pengelolaan berbasis data. Tujuan utama dari pertanian modern adalah untuk memenuhi kebutuhan pangan global yang terus meningkat dengan cara yang lebih efisien dan ramah lingkungan.
Apa Saja Teknologi yang Digunakan dalam Pertanian Modern?
Berikut adalah contoh dari tekonologi pertanian modern yang umum digunakan adalah :
1. Internet of Things (IoT)
Sensor yang ditempatkan di ladang untuk memonitor kondisi tanah, cuaca, dan kesehatan tanaman.
2. Drone
Digunakan untuk pemetaan lahan, penyebaran benih, dan pemantauan tanaman dari udara.
3. Sistem Irigasi Otomatis
Sistem irigasi yang dikontrol secara otomatis untuk memberikan air secara efisien berdasarkan kebutuhan tanaman.
Baca Juga : Simak, Bagaimana Pentingnya Inovasi dalam Irigasi Pertanian
4. Analitik Data
Penggunaan data besar untuk mengoptimalkan keputusan pertanian seperti waktu tanam, pemupukan, dan pengendalian hama.
5. Robotika dan Otomasi
Mesin berbasis robotika yang membantu dalam penanaman, pemanenan, dan pemrosesan hasil pertanian.
6. Pemanfaatan Energi Surya
Energi Terbarukan menjadi suatu energi alternatif yang bisa dimanfaatkan saat ini. Media penggunaannya yang sudah familiar seperti Pompa Air Tenaga Surya dan PLTS Atap untuk Rumah.
Mengingat Indonesia adalah negara tropis yang bisa memanfaatkan musim kemarau/panas sebagai support untuk operasional peralatan yang mengandalkan energi surya seperti Pompa Air Tenaga Surya.
Bagaimana Pertanian Modern Bisa Meningkatkan Produktivitas Pertanian?
Inovasi pertanian modern tidak pernah kehabisan cara untuk bisa meningkatkan produktivitas para petani, berikut adalah beberapa manfaat pertanian modern yang bisa meningkatkan produktivitas para petani:
1. Pengelolaan Sumber Daya yang Efisien
Penggunaan sensor dan data analitik untuk mengoptimalkan dalam penggunaan air, pupuk, dan pestisida.
2. Peningkatan Hasil Panen
Teknologi seperti rekayasa genetika dan bioteknologi yang menghasilkan varietas tanaman yang lebih tahan terhadap hama dan penyakit.
3. Reduksi Waktu dan Tenaga Kerja
Otomasi dan robotika yang mempercepat proses penanaman dan pemanenan.
4. Pengelolaan yang Tepat Waktu
Data real-time yang membantu petani mengambil keputusan yang tepat pada waktu yang tepat.
5. Biaya Operasional Bisa Semakin Rendah
Jika di lahan pertanian anda sudah memanfaatkan energi terbarukan (energi surya) sebagai sumber energi untuk operasional pertanian anda. Hal ini bisa membantu anda menekan biaya operasional karena tidak perlu menggunakan listrik maupun BBM dan sepenuhnya mengadalkan energi surya.
Apa saja tantangan yang dihadapi petani Indonesia dalam mengadopsi pertanian modern?
Tentu penerapan teknologi selalu menjadi permasalahan terutama dalam sektor pertanian di Indonesia. Karea memang salah satu faktor yang bisa membuat hal tersebut bisa terjadiTantangan yang dihadapi antara lain:
1. Keterbatasan Dana
Investasi awal untuk teknologi modern sering kali mahal dan di luar jangkauan petani kecil.
2. Kurangnya Pengetahuan dan Pelatihan
Banyak petani yang belum terlatih dalam penggunaan teknologi canggih.
3. Akses Terbatas ke Teknologi
Infrastruktur teknologi di pedesaan sering kali belum memadai.
4. Resistensi Terhadap Perubahan
Beberapa petani enggan beralih dari metode tradisional ke teknologi baru.
Bagaimana Pertanian Modern Dapat Membantu Ketahanan Pangan di Indonesia?
Salah satu issue yang terjadi di Indonesia adalah ketidakmampuan sektor pertanian memasok dan menjaga ketahanan pangan untuk memenuhi konsumsi dalam negeri. Dengan munculnya permasalahan tersebut, bagaimana bisa pertanian modern dapat membantu ketahanan pangan di Indonesia adalah sebagai berikut:
- Peningkatan Produksi Pangan: Teknologi dapat meningkatkan hasil panen dan ketersediaan pangan.
- Pengurangan Kehilangan Pasca Panen: Teknik penyimpanan dan pengolahan modern dapat mengurangi kehilangan hasil panen.
- Adaptasi terhadap Perubahan Iklim: Teknologi membantu petani beradaptasi dengan perubahan iklim yang mempengaruhi produksi pangan.
- Distribusi yang Lebih Efisien: Sistem logistik dan rantai pasok yang canggih memastikan distribusi pangan yang lebih cepat dan efisien.
KESIMPULAN
Pertanian modern menawarkan solusi potensial untuk mengatasi berbagai masalah yang menghambat perkembangan sektor pertanian di Indonesia, seperti permodalan, harga jual, dan rendahnya minat anak muda terhadap pertanian. Dengan mengadopsi teknologi canggih seperti IoT, drone, dan analitik data, produktivitas dapat meningkat signifikan, serta penggunaan sumber daya menjadi lebih efisien. Meskipun terdapat tantangan seperti keterbatasan dana dan pengetahuan, dukungan pemerintah dan edukasi yang tepat dapat membantu petani beralih ke praktik modern. Dengan demikian, pertanian modern tidak hanya dapat meningkatkan hasil panen dan ketahanan pangan, tetapi juga menciptakan sektor pertanian yang lebih berkelanjutan dan kompetitif di masa depan.
ATONERGI : SOLUSI PENYEDIA ENERGI TERBARUKAN
Semoga informasi di atas bisa membantu ya! Sobat Aton, jangan lupa cek artikel menarik lainnya seputar plts, pats dan energi terbarukan di Blog Atonergi
Sebagai perusahaan yang mendukung penghematan energi, maka Kami menawarkan solusi kepada Anda terkait penggunaan pompa air tenaga surya untuk Pertanian. Paket Pompa Air Tenaga Surya untuk pertanian yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan.
Anda bisa klik banner di bawah ini jika ingin tahu lebih lanjut tentang Pompa Air Tenaga Surya untuk Pertanian. Gratis Konsultasi dan dapatkan diskon untuk setiap pembelian.